Spesifikasi Xiaomi Mi A3


Terdengar kabar bahwa smartphone Xiaomi telah merilis versi penerus generasi Mi A, yaitu A3 di Eropa baru-baru ini tepatnya di Spanyol. 

Xiaomi Mi A3 merupakan smartphone Android One yang merupakan penerus dari A2 yang tentunya dilengkapi dengan peningkatan dari versi sebelumnya, baik di hardware dan software. 

Oke, pertama untuk masalah layar. Layar hp ini menggunakan panel AMOLED 6 inci yang beresolusi HD Plus dan rasio aspek 19,5:9. 

Untuk keamanan, Xiaomi Mi A3 telah dibekali dengan keamanan sensor sidik jari di layar yang tentu ini berbeda dengan sensor fingerprint smartphone lainnya maupun generasi sebelumnya yaitu A2. 

Xiaomi Mi A3 sudah menjalankan sistem Android Pie 9.0 dengan Android stock tanpa custom UI. Tentu ini adalah sistem yang bagus dan kekinian apalagi body smartphone ini dilengkapi gradasi warna kekinian. 

Next, ke masalah processor, ROM serta RAM. Processor dari hp Xiaomi Mi A3 ini sudah dibekali dengan SoC Snapdragon 665 (SD 665), ROM atau penyimpanan internal sebesar 64GB dan 128GB, dan RAM sebesar 4GB. Tentu spesifikasi jeroan seperti ini sangat worth it bukan?. 

Untuk masalah kameranya sendiri, Xiaomi Mi A3 menggunakan tiga kamera belakang yang masing-masing resolusinya adalah 48MP (lensa lebar, f/1.8), 8MP (lensa ultra lebar, f/2.2) dan 2MP (lensa mendalam, f/2.4). 

Untuk kamera depan, Xiaomi Mi A3 menggunakan kamera depan beresolusi 32Megapiksel (MP) di notch hp. 

Masalah lainnya, Xiaomi Mi A3 dibekali dengan baterai 4.000 mAh yang sudah didukung fast-charging 18W. USB dari hp ini menggunakan USB type-C dan sistem Bluetooth 5.0. 

Nah, sekarang terakhir masalah harga dan kapan perilisan hp ini. Hp Xiaomi Mi A3 ini dibanderol dengan harga 3.9 jutaan untuk varian penyimpanan 64GB. Untuk varian penyimpanan 128GB dibanderol dengan harga lebih tinggi tentunya yaitu 4.3 jutaan. 

Kabarnya, hp ini akan dirilis di Eropa tanggal 24 Juli dan belum ada kabar untuk perilisannya di Indonesia, ya kita tunggu saja semoga secepatnya dirilis global. Sekian itu tadi kami dapatkan dari berbagai sumber gadget dan update terbaru smartphone. 

0 Response to "Spesifikasi Xiaomi Mi A3"

Post a Comment